Senin, 15 Oktober 2012

Dari 23 Episentrum, Sebuah Perjalanan Hati

Diposting oleh miss_eka di 10/15/2012 01:08:00 PM 0 komentar
Beberapa minggu yang lalu, lupa sekitar bulan berapa, saya baru saja membeli sebuah buku yang menurut saya sekarang "saya banget". Judul bukunya 23 Episentrum by Adenita Priambodo. ketertarikan pada buku ini awalnya hanya dari judulnya saja. yah hal itu disebabkan karena angka 2 dan 3 merupakan angka kesukaan saya ^^

setelah melihat resensinya, loh kok isinya saya banget. di dalamnya menceritakan bagaimana perjalanan tiga orang dalam menemukan cita-cita yang mereka sebut dengan sebuah perjalanan mata, hari, dan hati. 

alur ceritanya sebenarnya klasik yah. bagaimana seseorang yang baru saja lulus dari perguruan tinggi, kemudian mengalami berbagai dilema dalam menentukan pekerjaan yang menjadi pilihan hatinya. namun, yang membuat cerita ini menarik adalah dilengkapi dengan banyak quote yang menurut saya sangat mengena, sebab tidak terlalu terkesan menggurui yang dikemas dengan bahasa ringan dan mudah dipahami, hahhaha apalagi bagi kita-kita yang pikirannya sedang kacau, tentu susah untuk mencerna kata-kata yang rumit.

selain itu, buku ini juga mengajak kita untuk kembali merenungi apakah tujuan hidup kita  sebenarnya? 

Rabu, 10 Oktober 2012

Hari-Hari Menuju Skripsi Part Akhir

Diposting oleh miss_eka di 10/10/2012 08:47:00 AM 0 komentar

Astagaa… lama tak jumpa guys ^^
Yeah ini dia postingan terbaru, ter-up to date dari saya. Jadi sesuai judul ini adalah perjalanan saya menuju wisuda. Nah bisa dibilang ini adalah part akhir alias satu langkah lagi untuk sampai pada tujuan utama kita yaetoh wi-su-da ^^

Okeh, di postingan sebelumnya saya sudah menceritakan tentang perjalanan dari mulai menentukan judul sampai pada perjuangan saat ujian proposal. Nah, tentunya masing-masing dari kita pasti mempunyai suka duka tersendiri. Begitu juga dengan saya. Wah bisa dikatakan perjalanan menyelesaikan skripsi ini benar-benar sebuah perjalanan spiritual saya hahha..

Gimana gak gitu yak, dari Sembilan bulan berproses itu saya mendapat banyak hal guys. Mulai dari bagaimana pentingnya bersabar, memperhatikan detail dari yang kecil sampai yang besar, membulatkan tekad, dan yang paling penting adalah niat dan fokus untuk melawan rasa malas wkwkk

Banyak hal yang bisa saya pelajari dari momen ini, momen puncak dari seorang yang menjalani masa perkuliahan. Bahwa betapa sesulit-sulitnya memasuki dunia perkuliahan, akan lebih sulit lagi untuk keluar, keluar dari kampus dengan cara terhormat sesuai dengan tujuan awal kita tentunya dengan membawa tambahan gelar di belakang nama kita, yippyyyy…

Tayangan halaman minggu lalu

Pengunjung Eka ^_^

 

Mind of eka Template by Ipietoon Blogger Template | Gift Idea